FAQ dan Bantuan
Jangan tersesat pada fitur terbaru kami! Temukan pertanyaan umum dan berbagai bantuan pada halaman ini.
Memulai Aplikasi Seluler Nusa
Bagaimana Cara Menginstal Aplikasi Seluler Nusa?
Kunjungi Google Play Store, kemudian ketik Nusa Wallet dan tekan tombol “Instal”.
Apakah Nusa tersedia di Versi Ekstensi?
Saat ini Dompet Nusa hanya tersedia melalui aplikasi seluler dan belum mendukung versi ekstensien.
Apakah Saya Memerlukan Aset Kripto Untuk Menggunakan Nusa?
Secara teknis, tidak. Anda dapat menerima permintaan tanda tangan dari situs tanpa perlu memiliki Aset kripto di akun Anda. Memiliki Aset kripto di akun Nusa Anda (seperti token BTC, ETH, BNB, dan lain-lain) akan memungkinkan Anda berinvestasi, berdagang, bermain game, memiliki barang digital unik (koleksi NFT), dan banyak lagi.
Bagaimana cara mentransfer ETH atau token lain yang ada ke Nusa?
Anda dapat mengirim ETH atau token lain yang anda miliki dari dompet lain ke akun Nusa baru. Cukup salin alamat dompet Nusa baru Anda dan buka dompet atau bursa yang ada untuk mengirim dana ke alamat dompet Anda.
Anda dapat menemukan alamat Nusa Anda di bawah nama akun (dalam format 0x12r45...6HJ9).
Bagaimana cara mengirim ETH atau token lain dari Nusa?
Tekan tombol “Kirim” yang tersedia pada beranda aplikasi seluler Nusa.
Pengelolaan Aset Digital
Bisakah Saya Menukar Token Saya?
Bisa, gunakan fitur “Swap” kami untuk menukar token di dalam aplikasi seluler Nusa. -> Keterengan lebih lanjut
Bisakah saya menggunakan dompet perangkat keras pada Nusa?
Untuk saat ini, aplikasi seluler Nusa belum mendukung sambungan dompet perangkat keras.
Bagaimana cara Menyetor / Menerima / Mengirim?
Pada aplikasi seluler Nusa, tekan tombol “Kirim” di beranda atau ketuk “Terima” untuk menampilkan alamat dompet Anda atau menyalin alamat dompet Anda. -> Keterangan lebih lanjut
Tukar - Menukar Kripto (Swap)
Bagaimana cara menukar token di Nusa?
Anda hanya perlu menekan tombol “Swap” pada beranda aplikasi seluler Nusa. -> Keterangan lebih lanjut
Mengapa transaksi penukaran saya gagal?
Transaksi swap mungkin gagal karena berbagai alasan, meskipun tingkat kegagalannya rendah. Yang paling sering terjadi adalah saat suatu transaksi 'kehabisan biaya'. Kesalahan 'kehabisan biaya’ terjadi ketika semua aset dialokasikan untuk transaksi penukaran, sehingga tidak ada aset tersisa untuk membayar biaya penukaran. Untuk mencegah kegagalan transaksi 'kehabisan biaya, kami sarankan untuk menggunakan jumlah Biaya Jaringan default yang disediakan oleh Nusa. Ketika Swap gagal, sebagian biaya mungkin dikonsumsi oleh jaringan, namun aset yang ingin Anda tukarkan akan tetap ada di dompet Nusa Anda.
Jika Swap gagal, dana Anda akan selalu aman di dompet Anda. Jika Swap Anda gagal lebih dari satu kali, harap hubungi layanan konsumen agar kami dapat menyelidiki penyebab utamanya.
Mengapa saya tidak dapat menemukan token di fitur Swap Nusa?
Di balik layar, fitur Swap Nusa secara otomatis mengumpulkan likuiditas yang tersedia dari DEX terkemuka. Jika Anda tidak dapat menemukan token, kemungkinan besar token tersebut kekurangan likuiditas.
Apa itu Slippage?
Slippage mengacu pada perbedaan antara harga yang diharapkan dari suatu perdagangan dan harga di mana perdagangan tersebut dieksekusi. Slippage paling umum terjadi pada pesanan yang lebih besar dan selama periode volatilitas yang lebih tinggi.
Apakah Nusa membebankan biaya pada Swap?
Biaya layanan sebesar 0,5% secara otomatis diperhitungkan dalam setiap penawaran untuk mendukung pengembangan berkelanjutan guna menjadikan Nusa lebih baik.
Keamanan
Bagaimana cara menjaga dompet saya tetap aman?
Cadangkan Frase Pemulihan Rahasia Anda
Nusa mengharuskan Anda menyimpan Frase Pemulihan Rahasia Anda di tempat yang aman. Ini adalah satu-satunya cara untuk memulihkan dana Anda jika perangkat seluler hilang, rusak atau setelah melakukan setelan ulang pabrik. Kami menyarankan Anda untuk menuliskannya. Metode yang paling umum adalah dengan menulis frasa 12 kata Anda di selembar kertas dan menyimpannya dengan aman di tempat yang hanya dapat diakses oleh Anda. Catatan: jika Anda kehilangan Frase Pemulihan Rahasia, Nusa tidak dapat membantu Anda memulihkan dompet Anda. Jangan pernah memberikan Frase Pemulihan Rahasia atau kunci pribadi Anda kepada siapa pun atau situs mana pun, kecuali Anda ingin mereka memiliki kendali penuh atas dana Anda.
Gunakan Nusa di perangkat pribadi
Aplikasi seluler Nusa menyimpan Frase Pemulihan Rahasia, kata sandi, dan kunci pribadi dalam format terenkripsi secara lokal di perangkat tempat aplikasi seluler Nusa diinstal.
Bagaimana cara mengimpor dompet saya ke Nusa?
Dengan menginput Frase Pemulihan Rahasia dompet Anda pada pilihan “Import Dompet” di beranda aplikasi seluler Nusa. Nusa hanya dapat memuat satu Frase Pemulihan Rahasia dalam satu waktu. Jika Anda sudah memiliki dompet, pilih opsi “Import Dompet” saat Anda mengatur dompet Anda. -> Keterangan lebih lanjut
Kehilangan kata sandi saya: Bagaimana cara memulihkan dompet saya?
Jika Anda tidak dapat mengingat kata sandi, Anda harus memulihkan akun Anda menggunakan Frase Pemulihan Rahasia dan membuat kata sandi baru.
Frase Pemulihan Rahasia Saya Hilang: Dapatkah saya memulihkan dompet saya?
Frase Pemulihan Rahasia adalah pilihan terakhir dalam memulihkan akun. Dengan kata lain, apabila Anda kehilangan frase pemulihan rahasia maka dompet Nusa anda tidak dapat dipulihkan.
Privasi Akun Saya
Saat menggunakan Nusa dengan situs pihak ketiga
Nusa menjaga kerahasiaan data dompet Anda kecuali Anda memberikan izin untuk membagikan alamat akun Anda. Anda akan melihat konfirmasi Nusa ketika situs web meminta akses untuk melihat alamat akun Anda.
Saat menggunakan Nusa untuk bertransaksi
Transaksi yang dilakukan menggunakan Nusa terdaftar di blockchain dan tersedia untuk umum. Jika seseorang mengetahui alamat akun Anda, mereka dapat melihat transaksi tersebut dilakukan oleh Anda karena akun di jaringan blockchain menggunakan nama samaran.
Pemecahan Masalah: FAQ Dukungan
Mengapa aplikasi seluler Nusa saya berhenti tiba-tiba?
Harap pastikan Anda menggunakan Nusa versi terbaru. Jika masalah terus berlanjut, harap hubungi telegram Nusa Finance Indonesia dengan memberikan detail permasalahan agar kami dapat menyelidiki penyebabnya.
Mengapa saldo saya belum diperbarui?
Hal ini biasanya disebabkan oleh koneksi jaringan yang buruk. Kami menyarankan untuk mencoba jaringan internet yang lain.
Saya tidak dapat menemukan jawaban atas pertanyaan saya. Bagaimana cara menghubungi Layanan Konsumen?
Metode terbaik adalah menghubungi telegram Nusa Finance Indonesia atau mengirimkan email pertanyaan ke [email protected].
Saya menemukan bug, apa yang harus saya lakukan?
Hubungi telegram Nusa Finance Indonesia atau kirimkan laporan bug ke [email protected].
Saya tidak dapat terhubung ke suatu situs
Kami menyarankan untuk menghubungi situs tersebut terlebih dahulu. Jika mereka tidak dapat membantu Anda, hubungi telegram Nusa Finance Indonesia atau kirimkan email ke [email protected].
Last updated